Jombang, mediarakyatpost.com – Untuk meningkatkan tarap hidup masyarakat dan pemberdayaan perekonomian petani ikan lele dan ikan nila Direktorat Jenderal perikanan budidaya kementrian kelautan dan perikanan budidaya air payau Situbondo gelar bimbingan teknik bertempat di Ballroom hotel fatma jln Urip Sumoharjo Kabupaten Jombang Minggu (14/1/24)
Acara tersebut di hadiri oleh Ema Umiyatul Chusnah anggota DPR RI dari fraksi PPP, Kadin Perikanan dan kelautan beserta anggota,
Ema Umiyatul Chusnah menyampaikan,, Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat tidaklah mudah perlu peran aktif kedinasan untuk mendorong keinginan masyarakat untuk budidaya swasembada termasuk budidaya ikan lele dan ikan nila.
Termasuk pembinaan atau bimbingan teknis kepada warga masyarakat petani ikan lele dan ikan nila agar usahanya semakin maju dan berkembang, apalagi di masa era globalisasi saat ini harus di tingkatkan secara efisiensi,, tutur Ning Ema
Dengan terlaksananya bimbingan teknis dari Direktoral Jenderal Perikanan dan Kelautan bisa membawa hasil yang maksimal mungkin sehingga kebutuhan petani ikan lele dan ikan nila dapat meningkat ke tarap Nasional
(Dra)